Zaman yang makin berkembang, makin maju. Semua aspek kehidupan kita juga mengalami peningkatan. Banyak hal yang makin dipersimpel dengan kemajuan zaman, atau mungkin lebih tepatnya karena teknologi.
Nah salah satu contoh hal yang makin dipergampang oleh teknologi adalah belanja. Manusia bisa dikatakan selalu berbelanja tiap saat dan tiap waktu. Selain berbelanja yang juga makin gampang, berjualan tentunya kini tidak sulit lagi.
Seperti yang kita tau, media sosial merupakan sebuah hal yang bisa dibilang essential di masa sekarang ini. Semua sumber informasi mulai dari yang ga penting sampai yang paling penting pun ada di media sosial.
Dengan booming-nya media sosial ini potensi orang belanja dan jualan lewat media sosial juga makin gede. Sekarang gampang banget buat orang untuk buka media sosial dan langsung belanja aja dari brand favoritnya. Mau belanja di Instagram, Facebook, bahkan Whatsapp dan Line juga bisa dipakai untuk belanja.
Bandingin aja coba sama cara jualan dan belanja konvensional yang apa-apa harus di toko. Gampang bukan?
Ternyata Founders, jualan online juga ga segampang yang dikira orang kebanyakan. Mungkin belanjanya gampang, tapi untuk jualannya, ga sesimple itu juga loh!
Bayangin aja coba, untuk seorang online business owner harus bisa nge-handle banyak aplikasi tempat dia jualan. Manage chat dengan customer di setiap aplikasi, nyimpenin data customer satu-satu, belum lagi kalau mau ngasih promo, pusing ga tuh?!
Dengan muncul banyak masalah yang dihadepin sama online business owner ini, ternyata solusi juga udah ada di depan mata. Salah satu contohnya bernama Sleekflow.
Sleekflow ini merupakan sebuah platform yang tujuannya ngebantu kalian para online business owner biar bisa lebih gampang untuk nge-handle bisnis kalian di berbagai platform media sosial dan web commerce. Fiturnya ada banyak macemnya, beberapa diantaranya:
1. Omnichannel Inbox
Dengan fitur ini, business owner udah ga perlu repot-repot lagi gonta ganti aplikasi/channel untuk ngebales chat dari customer-nya. Sleekflow bisa menggabungkan semua channel ini dalam 1 platform-nya sehingga memperkecil kemungkinan chat customer yang terabaikan dan juga mempermudah business owner untuk me-manage inbox dari bisnis online-nya
2. Auto-reply chat
Pernah kebingungan dalam membalas komen dan DM dari para customer di media sosial bisnis kalian. Fitur auto-reply ini akan membantu kalian untuk membalas dan menjawab pertanyaan dari para customer secara otomatis. Tinggal set keyword yang kalian mau, maka sistem akan langsung ngebales komen customer dengan jawaban yang telah kalian siapkan.
Fitur ini bahkan juga bisa bantu customer kalian untuk langsung melakukan pembayaran dengan memberikan pilihan pembayaran yang tentunya udah kalian siapin juga.
3. Smart Routing Chat
Founders punya tim? Pastinya kalian sering punya masalah ribet dengan punya banyak account Whatsapp dan harus ngumpulin datanya jadi satu lagi. Disinilah kegunaan smart routing chat. Seluruh tim kalian bisa akses satu akun bisnis kalian, mau itu di Facebook, Instagram bahkan Whatsapp dan Line sekalipun, jadi udah ga perlu repot bikin beberapa akun buat tim kalian!
Useful banget bukan. Oh iya, kalau Founders tertarik, kalian bisa nih subscribe Sleekflow lewat link ini! Tunggu apa lagi Founders, solusi buat kepusingan dan permasalahan kalian selama ini udah di depan mata!
Baca juga: Instagram Singkirkan Tab Shopping!