Setelah ditemani oleh Mills, kini tim nasional sepakbola Indonesia memiliki baju tempur baru. Erspo, apparel jersey timnas terbaru yang diumumkan oleh PSSI beberapa saat yang lalu kini merilis jersey terbaru timnas.
Jersey utama timnas Indonesia ini terinspirasi dari jersey tahun 1981 dengan design minimalis yang simple namun memiliki banyak cerita di dalamnya.
Mengusung tema “Echoes of Allegiance” atau disebut juga “Gemuruh Kesetiaan” proses pengerjaan jersey ini mengambil waktu kurang lebih sebulan.
Bekerjasama dengan Makna, Erspo merilis jersey yang terinspirasi dari suara soundwave suporter mulai dari suara tepuk tangan, hentakan kaki, suara penonton, dan dentuman drum sebagai referensi desainnya.
Terdapat 4 jersey utama yang dirlis, terdiri dari jersey home dan away serta jersey kiper home dan away. Dilengkapi juga dengan gear lain, ada beberapa jersey latihan, pre-game jersey, serta hoodie untuk tim dan jajaran pelatih. Tak lupa juga dengan merch untuk dikoleksi oleh para fans setia timnas.
Gimana nih first impression kalian sama jerseynya?