Startup penyedia jasa sewa dan instalasi PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) asal Indonesia, PT Xurya Daya baru saja mendapat funding. PT Xurya Daya mendapat funding sebesar $33 juta USD atau setara dengan Rp 510 miliar. Funding ini datang dari Mitsui & Co asal Jepang.
Sejak awal tahun 2022, pertumbuhan PLTS di Indonesia memang sedang dalam tren naik. Tercatat pada tahun ini angka pertumbuhannya telah mencapai tiga kali lipat.
Dengan pendanaa series A ini, PT Xurya Daya berencana untuk meningkatkan teknologi serta menambah sumber daya manusia (SDM), sebagai bagian dari upayanya untuk mendongkrak kinerja perusahaan.
Baca juga: Perbedaan Tingkatan Pendanaan Series A-E!